Beranda | Artikel
Dalil Bahwa Al-Quran Kalamullah Dan Bukan Makhluk Bagian 3 - Kitab Al-Ibanah
Jumat, 3 November 2017

Bersama Pemateri :
Ustadz Muhammad Nur Ihsan

Dalil Bahwa Al-Qur’an Kalamullah Dan Bukan Makhluk Bagian 3 adalah rekaman kajian ilmiah yang membahas masalah aqidah ahlussunnah wal jamaah. Kajian ini disampaikan oleh Ustadz Dr. Muhammad Nur Ihsan, M.A. dari kitab الإبانة عن أصول الديانة Al-Ibanah ‘an Ushul ad-Diyanah atau ada juga yang menyebutnya dengan al-Ibanah fi Ushul ad-Diyanah, karya seorang ulama besar yang bernama Syaikh Imam Abul Hasan Ali bin Ismail al-Asy’ari rahimahullah atau terkenal dengan sebutan Imam Abul Hasan al-Asy’ari rahimahullah.

Kajian Tentang Dalil Bahwa Al-Qur’an Kalamullah Dan Bukan Makhluk Bagian 3 – Kitab Al-Ibanah

Al-Qur’an sebagai Kalamullah, tentunya Kalamullah adalah sifat Allah dan sifat Allah bukanlah makhluk. Itulah aqidah ahlussunnah dan dalam hal ini kita yakin dengan seyakin-yakinnya bahwa Al-Qur’an adalah Kalamullah bukanlah makhluk. Pada hakikatnya, begitu kita mengatakan Al-Qur’an Kalamullah, sebenarnya hal ini telah cukup tanpa perlu menambahkan kalimat ghairu makhluk. Karena kita mengetahui bahwa Allah bukanlah makhluk sedangkan sifat tersebut ada pada Allah dan dzat Allah bukanlah makhluk maka sifatnya juga bukanlah makluk.

Akan tetapi orang-orang Jahmiyah yang mengingkari sifat-sifat Allah dan mengatakan bahwa Al-Qur’an adalah makhluk, maka tatkala itu ahlussunnah yang mendengar pernyataan orang-orang Jahmiyah tersebut membantah pernyataan tersebut sehingga menambahkan kalimat ghairu makhluk. 

Setelah sebelumnya Syaikh Imam Abul Hasan Ali bin Ismail al-Asy’ari rahimahullah menyebutkan dalil-dalil secara logika yang benar menunjukkan kepada permasalahan yang sesungguhnya yaitu Al-Qur’an Kalamullah. Kemudian menyebutkan tentang riwayat-riwayat yang menjelaskan tentang Al-Qur’an adalah Kalamullah dan bukan makhluk.

Syaikh Imam Abul Hasan Ali bin Ismail al-Asy’ari rahimahullah menukil perkataan Abu Bakar, salah seorang dari murid Imam Ahmad bin Hanbal. Abu Bakar mengatakan, “Saya bersama Abbas bin Abdul Adzim Al-Hanbali datang kepada Abu Abdillah (Imam Ahmad). Abbas bin Abdul Adzim bertanya kepada Imam Ahmad bin Hanbal rahimahullah, ‘ada sekelompok yang telah mengatakan Al-Qur’an bukanlah makhluk dan mereka juga mengatakan bukan bukan makhluk’. Kata Imam Ahmad, orang yang mengatakan demikian berarti ada keraguan dalam hatinya. Dan ini lebih berbahaya. Orang-orang awam akan tertipu karena tidak tahu apa maksud mereka.”

Simak Penjelasan Lengkapnya dan Download MP3 Kajian Tentang Dalil Bahwa Al-Qur’an Kalamullah Dan Bukan Makhluk Bagian 3 – Kitab Al-Ibanah


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/30327-dalil-bahwa-al-quran-kalamullah-dan-bukan-makhluk-bagian-3-kitab-al-ibanah/